
Sumbar24jam.com|Pessel-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pesisir Selatan dari Fraksi PAN,Roni Richardo yang mewakili Daerah Pemilihan Davil V, menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 H/2025 M kepada seluruh masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, ia juga mengungkapkan permohonan maaf dengan mengucapkan, “Minal Aidin Wal Faizin, Mohon Maaf Lahir dan Batin.”
Roni Richardo berharap agar Idul Fitri menjadi momentum bagi semua pihak untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT serta menjadi pribadi yang lebih baik dalam menjalani kehidupan.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga semangat kerukunan dan perdamaian di tengah kebahagiaan perayaan hari raya.
Baginya, Idul Fitri bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga momen untuk mempererat tali silaturahmi serta memperkuat hubungan harmonis antar sesama.
Ucapan selamat dan permohonan maaf yang disampaikan Roni Richardo menjadi cerminan kepeduliannya terhadap masyarakat serta nilai-nilai luhur yang dijunjung dalam kehidupan beragama dan bermasyarakat.
Dengan semangat kebersamaan, ia mengajak semua pihak untuk terus menjaga persatuan dan keharmonisan dalam kehidupan sehari-hari. ( Al )