Sumbar24jam.com|Pessel – Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DinsosPPrPA) Kabupaten Pesisir Selatan bersama Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Nasdem Hj. Lisda Hendrajoni, S.E., M.M.Tr., menyerahkan bantuan kursi roda 3 in 1 kepada warga penyandang disabilitas, pada Kamis (29/1/2026) di dua Kecamatan.
Yang pertama diserahkan kepada Ibuk Nurhayati di kampung Subarang Labuah Bukit Siayah Nagari Lumpo Kecamatan IV Jurai, kemudian kepada Bapak Zairul di Kampung Kapuk Kamba Nagari Kapuh Kecamatan Koto XI Tarusan.
Rasa haru dan bahagia terlihat dari raut wajah penerima kursi roda pada saat penyerahan bantuan.
Anggota Komisi VIII DPR RI Fraksi Nasdem yang akrab disapa Bunda Lisda ini secara konsisten menyalurkan bantuan kursi roda bagi masyarakat di Sumatera Barat, khususnya di Kabupaten Pesisir Selatan.
Pada kesempatan itu Bunda Lisda menyampaikan, bahwa penyerahan bantuan ini bukan sekedar seremonial.
“Bantuan ini bukan sekedar seremonial, melainkan simbol komitmen Pemerintah dalam membantu masyarakat yang membutuhkan sesuai dengan peruntukannya,” ungkapnya.
Ia juga berpesan bagi masyarakat penyandang disabilitas agar tetap kuat dan sehat.
“Saya berpesan agar bantuan ini dapat dipergunakan dengan baik, dan bagi masyarakat penyandang disabilitas agar tetap sehat dan semangat,” tambahnya.
Diketahui, bantuan ini disalurkan melalui kerja sama dengan Kementerian Sosial RI atau bagian dari program aspirasi Lisda Hendrajoni untuk membantu penyandang disabilitas dan kaum lansia di daerah pemilihannya.
Kegiatan penyerahan bantuan tersebut dihadiri oleh Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Nasdem Hj. Lisda Hendrajoni, S.E., M.M.Tr., Kepala DinsosPPrPA Kabupaten Pesisir Selatan Ilham Rahmadsyah Putra, S.STP., Sekretaris DinsosPPrPA Isman S.E., M.Si., Camat IV Jurai Ferro Yuandha Putri, S.STP, Camat Koto XI Tarusan Nurlaini, S.E., M.Si, Wali Nagari Lumpo dan Wali Nagari Kapuh, Tokoh Masyarakat serta keluarga penerima manfaat. (JA/AL)
![]()
