
Agam,Sumbar24jam.com – Masyarakat Tilatang Kamang mendadak gempar dengan kaburnya salah satu siswa kelas 10 salah satu SMK, pelajar yang bernama Tina (16) tahun beralamat dijorong Parak Laweh Nagari Koto Tangah Kecamatan (Palupuh) Tilatang Kamang Kabupaten Agam Sumatera Barat.
Awak media mencoba menelusuri serta mengais informasi dilapangan diduga Tina dibawa kabur oleh AZ alias (Ary), ditemukan bukti yang mengarah ke AZ disebuah Brilink didaerah kawasan Padang Panjang.
Krionologis Kejadian
Berawal kejadian Tina pelajar SMK ini, hendak pamit keluar pada hari rabu tanggal 5 Maret 2025 pamit dari rumah pukul 14.45 WIB siang, izin ke Pakan Kamih hendak membeli obat sakit gigi,”ulasnya.
“Saat hendak pergi Tina ditanya keluarga, dengan siapa pergi “, Tina pun menjawab dengan temannya,” sahutnya.
Keesokan harinya Kamis siang tanggal 06 Maret 2025, seseorang yang mengaku bernama Arya nenelpon orang tua perempuan Tina dengan nomor TELEPON/ WA 083840149364, meminta sejumlah uang. Lalu ibu Tina mengirim uang melalui rekening pemilik BRILINK atau tempat pengambilan uang di Kota Padang Panjang.
Namun hingga sekarang Senin 10 Maret 2025 sudah satu minggu belum ada tanda-tanda kembali ke rumah dugaan Tina saat ini dibawa kabur oleh sang pujaan hati.
“Saat pergi ditanya keluarga, dengan siapa pergi ” dengan teman jawabnya “.
Kamis siang tanggal 06 Maret 2025,Kira – kira pukul 16.02 WIB terlihat jelas di CCTV tempat pengambilan uang tersebut, Tina bersama seseorang laki – laki muda remaja, dengan sepeda motor scoopy berwarna coklat atau keunguan helem berwarna kehitaman.
Karena tak kunjung pulang dua hari Tina belum ada tanda tanda pulang, Ayah Tina Ali Makmur melaporkan anaknya Kepihak berwajib karna tak kunjung pulang. Laporan POLISI Polresta Kota Bukittinggi Nomor STTLP/B/46/III/2025/SPKT/POLRESTA BUKITTINGGI / POLDA SUMBAR, Tanggal 07 Maret 2025.
Pada Selasa Tanggal 11 Maret 2025 pukul 11.35 WIB, menurut keterangan SYAFRIL, SE DT. RAJO API melalui WA dan telepon mendapat penjelasan dan Informasi dari Dede Koeswandi alias Simas tukang jualan bubur ayam bahwa Simas mengenal laki – laki muda yang Nyiak Api share di medsos dengan nama Arya alias Ari alias Arya Zulkilfi,” tegasnya.
Saat Nyiak Api perlihatkan Provil FACEBOOK dengan nama Arya Zulkifli serta Foto profil FB, Simas dengan spontan mengatakan benar itu Ari yang di kenal,” tambahnya lagi.
Arya Zulkifli diketahui berprofesi sebagai tukang ojek di yang sering mangkal dingalau depan Loket NPM Kota Padang Panjang,kuat dugaan membawa lari si Tina.
Lanjut,menurut keterangan informasi dari Simas Arya Zulkifli mempunyai ciri – ciri rambut Ikal atau tidak lurus, kulit Hitam, badan gempal berisi serta menurut keterangan Simas Arya pernah mendatangi rumahnya dengan tujuan meminta pekerjaan,serta mengaku berasal dari Pariaman / Padang Pariaman.
SYAFRIL SE DT. RAJO API, mengucapkan terima kasih kepada Simas si tukang bubur Ayam, yang tinggal di perbatasan Kota Padang Panjang dengan Tanah Datar,”tuturnya.
Berharap Ayah Ali dan Ibu Zulmaini merasa sangat khawatir keselamatan putri kesayanganya, ibunya berharap anaknya segera pulang dengan selamat,” ucapnya.
” Nak pulanglah ibu rindu dan sayang sama kamu nak,” ucapnya hingga air mata membasahi pipi ibu Tina. Keluarga memohon kepada Bapak / Ibu yang mengetahui keberadaan putrinya mohon memberi tahukan ke Polisi terdekat atau WA Ibu/ Mamak seperti terlampir.
Sedangkan Syafril,SE Dt. Rajo Api mendesak pihak Kapolres Bukittinggi Untuk serius agar supaya salah satu warga nya agar bisa diketemukan,” tegasnya.
Berikut Data Anak Hilang
Terlampir :
Nama : Yulistina Alfarizi
Alias : Tina
Jenis Kelamin : Perempuan
Tempat Tanggal Lahir : Pakan Kamis/22-11-2008
Suku : Koto
Warna Kulit : Putih
Tinggi badan : 150 Cm
Berat Badan : 45 Kg
Rambut : Ikal
Status : Gadis
Pekerjaan : Pelajar
Sekolah di : Siswi SMK Tilatang Kamang Kelas 10 Kabupaten Agam – Sumatera Barat.
Kampung asal Ibu : Nagari Pagadih Kecamatan Palupuh – Kabupaten Agam
Kampung asal ayah : Jorong Limau Abuang Nagari Pasia Laweh Kecamatan Palupuh – Kabupaten Agam
Nomor KTP : 1306096211080001
Alamat Sekarang :Jorong Parak Laweh, Nagari Koto Koto Tangah Kecamata Tilatang Kamang Kabupaten kabupaten agam.
Nama Ayah : Ali Makmur
Nama Ibu : Zulmaini
Nomor telepon/ WA Ibu : 085274744823.
Editor Arul