Sumbar24jam.com|Pessel-Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pemilu Kada) Kabupaten Pesisir Selatan tahun 2024, Kapolres Pessel AKBP Nurhadiansyah,S.I.K melakukan silaturahmi dengan tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, dan tokoh pemuda,di Kecamatan Bayang, dan Kecamatan IV Nagari Bayang Utara,Kabupaten Pesisir Selatan Acara yang berlangsung di Rumah Makan Puncak Raso Kampung. Tl Lokan Kenegarian Pasar Baru Kecamatan Bayang Kabupaten Pesisir Selatan Pada hari Selasa 03/09/2024 pukul 13.00 Wib,bertujuan menciptakan Harkamtibmas menjelang Pilkada dalam masa Opera Mantap Praja Singgalang 2024.
Menjelang akan datangnya pesta demokrasi Kabupaten Pesisir Selatan yaitu pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesisir Selatan, Kapolres mengatakan, “Silahkan memilih Pasangan Calon sesuai pilihan masing – masing namun tokoh masyarakat tidak boleh memaksakan kehendak warga dan membantu pihak Kepolisian meredam apabila nanti muncul gejolak yang berpotensi menimbulkan Gangguan kamtibmas di tengah Masyarakat,”
“Mari Kita bersama saling menjaga dan memelihara Kamtibmas di wilayah kita agar tetap Kondusif dan menjadikan Pilkada Kabupaten Pesisir Selatan 2024 menjadi Pilkada yang aman dan damai,”Pesan Kapolres AKBP Nurhadiansyah,S.I.K.(Al)