Sumbar24jam.com|Pesse – Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia dan Pengibaran Bendera Pusaka dalam rangka memperingati HUT RI ke-79 di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) berjalan lancar dan khidmat.
Dalam pelaksanaan upacara tersebut, Bupati Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar menjadi Inspektur atau pembina upacara Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024 ini mengangkat tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju” digelar di Lapangan Sepakbola GOR Ilyas Yakub Painan.
“Alhamdulillah, upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan RI dan pengibaran bendera pusaka merah putih berjalan lancar dan khidmat, saya mengucapkan terimakasih banyak kepada seluruh pihak yang terlibat,” ucap Bupati Rusma Yul Anwar.
Menurutnya, hari ini adalah hari yang sangat spesial dan luar biasa bagi seluruh rakyat Indonesia, tetapi dirinya memakai hari ini sebagai hari pembebasan. Dimana, mesti berlangsung pembebasan yang berkelanjutan bagi kebaikan daerah.
Dengan demikian, kata Rusma Yul Anwar pemerintah daerah harus berfikir banyak hal-hal yang harus dibebaskan dan menjadi tanggung jawab yang harus dipenuhi untuk mendapatkan kebebasan itu sendiri.
“Dihari ini banyak hal-hal yang mesti mendapatkan perhatian serius dari pemerintah daerah. Apakah itu pembebasan dari kebodohan maupun dari kemiskinan, “ujarnya.
Untuk itu, pemerintah daerah perlu menyiapkan upaya dan langkah-langkah strategis untuk mewujudkan hal tersebut secara berkelanjutan.
Terutama, membebaskan dari beberapa persoalan yang menjerat yaitu disektor kemiskinan dan pendidikan. Hal itu, perlu persiapan yang serius dalam melakukan pembebasannya dan secara bertahap.
“Sehingga perlu disiapkan badan yang sehat. Karena tanpa badan yang sehat sangat susah melahirkan anak-anak yang cerdas, dan itu sudah berusaha kita lakukan dengan fokus kita membangun sektor pendidikan, kesehatan dan peningkatan ekonomi di Pesisir Selatan,” kata Rusma Yul Anwar
Kemudian, Peringatan Detik-Detik Proklamasi dan Pengibaran Sang Merah Putih di Painan Kabupaten Pesisir Selatan dihadiri oleh seluruh unsur Forkopinda Kabupaten Pesisir Selatan; Ketua DPRD Kabupaten Pesisir Selatan, Dandim 0311/Pesisir Selatan, Kapolres Pesisir Selatan, Kajari Painan, Ketua Pengadilan Negeri Painan, dan pimpinan instansi K/L di Pesisir Selatan, BUMD dan Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, ASN dan Organisasi Sosial Ke masyarakat di Pesisir Selatan.(Al)