Limapuluh Kota, Sumbar24jam.id –Pengusaha sekaligus tokoh muda Luak Limopuluah Wahyudi Thamrin memastikan, dirinya siap maju di Pilkada 50 Kota. Disebut-sebut, Wahyudi bakal berpasangan dengan Bupati petahana Safaruddin Dt Bandaro Rajo.
Sinyal politik Wahyudi Thamrin akan berpasangan dengan Safaruddin Dt Bandaro Rajo, terlihat saat kedua tokoh mengutus tim mereka menjemput formulir pendaftaran ke sejumlah partai politik Minggu (6/5). Termasuk Nasdem.
“Bismillahirrahmanirrahim, mohon doa dan dukungan,” kata Wahyudi Thamrin kepada wartawan, usai menerima berkas yang dijemput Kepala Departemen Organisasi Wahyudi Thamrin Center, Herman R ke kantor Partai Nasdem Limapuluh Kota.
Wahyudi Thamrin, adalah pengusaha dan intelektual muda Luak Limopuluah yang lahir dan besar di rahim Partai Golkar. Terakhir, Wahyudi tercatat sebagai Ketua AMPI Sumatera Barat.
Sejumlah tokoh Selatan Limapuluh Kota (Situjuah, Luhak dan Lareh Sago Halaban) meyakini, jika Wahyudi Thamrin maju di Pilkada, lalu berpasangan dengan bupati petahana Safaruddin Dt Bandaro Rajo, maka Pilkada nyaris dipastikan berakhir.
Apalagi, Safaruddin dan Wahyudi Thamrin sama-sama dari pohon beringin. Dipasangkan dengan Wahyudin Thamrin, basis kekuatan keduanya diprediksi tak terkalahkan.
Terkait hal itu, Safaruddin sendiri mengatakan sesuai hasil penetapan Calon anggota DPRD terpilih Kabupaten Lima Puluh Kota Kamis sore pada 2 Mei 2024 partai Golkar mendapatkan suara 35 ribu lebih dengan 5 kursi di DPRD.
“Untuk maju di Pilkada Golkar harus berkoalisi dengan partai lain. Maka kedepan kita harus mencari partai yang punya platform yang sama untuk membangun dan memajukan Lima Puluh Kota,” kata bupati Safaruddin.