Limapuluh Kota,Sumbar24jam.id – Mantan Bupati Limapuluh Kota H Irfendi Arbi periode 2016- 2021 dengan semangat juangnya kembali mendaftarkan diri ke sejumlah partai politik dikabupaten 50 kota,untuk ikut pemilihan kepala daerah Kabupaten Limapuluh 2024. Setelah PAN kini Irfendi Arbi juga mendaftarkan diri ke PKB dan PPP Limapuluh Kota,Selasa (30/4/24).
H.Irfendi Arbi mendatangi kantor Kedua partai politik ini tidak sendirian, beberapa generasi muda Milenial penerus bangsa juga hadir bersama Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Luak 50, Syafri Ario.Mantan bupati satu Priode ini disambut hangat dan Antuasias sejumlah tokoh,karena begitu k banyaknya yang ingin berpasangan dengan dirinya.
Mantan bupati 50 kota ini, mengatakan ke awak media yang turut menemani Irfendi serta dengan bismillah berniat maju sebagai Calon Bupati pada tahun ini,beliau juga sangat berpeluang berpasangan dengan Syafri Ario yang juga siap menjadi Cawabup,” Ujarnya.
H.Irfendi sebagai kader NasDem berpeluang besar diusung sebagai Cabup dengan 5 kursi NasDem di legislatif saat ini.Sejumlah partai politik mengatur strategi bagaimana Irfendi Arbi bisa menang dan berkiprah kembali menjadi kepala daerah atau orang nomor satu di Kabupaten50 kota ini.
Diwaktu bersamaan ketua SMSI Luak Lima puluh Syafri Ario sendiri berharap diusung oleh PPP sebagai mantan Ketua Gerakan Pemuda Kabah (GPK) Limapuluh Kota. PPP saat ini meraih 3 kursi di DPRD Limapuluh Kota. Dengan diusung NasDem dan PPP, pasangan calon Irfendi Arbi – Syafri Ario bisa melaju ke Pilkada Limapuluh Kota November 2024 ini.
Irfendi Arbi mengatakan dirinya juga siap berpasangan dengan Syafri Ario jika mendapatkan dukungan dari partai dimana minimal 7 kursi sebagai syarat pencalonan Paslon Kepala Daerah.
“Kelebihan tokoh yang berlatar belakang jurnalis adalah pada diplomasi dan jaringan, bagus untuk pembangunan daerah,” ujar Irfendi Arbi.
Syafri Ario mengungkapkan alasan ia mau berpasangan Irfendi Arbi, selain mantan bupati yang dikenal paling minim track record buruk. Irfendi juga dikenal sebagai sosok yang membumi dan humble.
“Secara kompetensi Irfendi cukup bagus, track record cukup bersih, banyak capaian selama ia menjadi bupati dan pastinya popularitas dan elektabilitasnya tinggi,” ungkap Aktivis HMI Alumni UIN Imam Bonjol Padang tersebut.(*)