PESSEL Sumbar24jam.id- Tim Macan Kumbang Reskrim Polres Pessel berhasil menangkap dua remaja pelaku pencurian aset BUMD di Pesisir Selatan, Mereka yakni RR (17) warga gang Flamboyan Painan, Kenagarian Painan Utara, Kecamatan IV Jurai dan GS (18) warga Pincuran Boga, Kenagarian Painan Selatan, Kecamatan IV Jurai.
Aset BUMN yang dicuri RR dan GS adalah meteran air PDAM Tirta Langkisau. Aksi keduanya sempat terekam kamera pengawas (CCTV) dan viral di media sosial
Kasat Reskrim Polres Pessel AKP Andra Nova menjelaskan, pencurian meteran air PDAM itu terjadi di jalan Mandala, Kenagarian Painan Timur, Kecamatan IV Jurai Painan pada Selasa (31/10) sekira pukul 02.24 WIB.
Berbekal rekaman CCTV, tak sulit bagi polisi mengetahui identitas pelaku.
“Kedua pelaku berhasil ditangkap pada Jumat (3/11) siang di dua lokasi berbeda,” ungkap AKP Andra Nova
Kepada polisi pelaku mengakui perbuatannya. Mereka menyebut, meteran air PDAM tersebut akan dijual kepada tempat usaha barang rongsokan di Simpang Perumnas Painan Timur, Kecamatan IV Jurai.
Saat ini kedua pelaku dan barang bukti diamankan di Mapolres Pessel untuk menjalani proses hukum lebih lanjut.(Aldasman)