SUMBAR24JAM, KP TANJUNG TARUSAN, PESSEL — Open Turnamen Sepak Takraw Walinagari Duku Utara Cup 1 Se Sumatera Barat Resmi ditutup pada Hari Senen (14/3/2022).
Pertandingan sepak takraw se Sumatera Barat ini diselenggarakan di Kampung Tanjung Nagari Duku Utara Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan.
Open Turnamen Sepaktakraw tersebut kerjasama pemuda dan tokoh tokoh masyarakat sehingga acara open turnamen sepak takraw berskala Provinsi Sumatera Barat dapat dinikmati oleh masyarakat.
Open Turnament Wali Nagari Duku Utara Cup tersebut berhasil sebagai juara 1, Club NCU ( Nagari Sikucua Utara) Pariaman dan juara 2, Gempater Padang Pariaman, Juara 3 Pokat Kota Padang, Juara 4 Talok Bayang Pesisir Selatan.
Abdul Kasasi Khatib Imam Mole sebagai tokoh masyarakat Kampung Tanjung mengapresiasi generasi muda Kampung Tanjung dan kegiatan yang sangat bermamfaat, yang berlaga tim-tim takraw terbaik di Sumatera Barat.
Menurut Walinagari Duku Utara Widoyo Hermanti, SH mengapresiasi bagi pemuda/i dan masyarakat Kampung Tanjung, Dengan mensukseskan acara sepaktakraw Walinagari Cup1, dan berjalan dengan sukses.
Simon Tanjung